ANALISIS PEMBERIAN INISIASI MENYUSUI DINI DAN PEMBERIAN ASI EKSLUSIF DENGAN KEJADIAN STUNTING PADA BADUTA

Denni Affandi, Nur Alam Fajar, Najmah Najmah, Esti Sri Ananingsih

Abstract


Stunting adalah masalah kurang gizi kronis yang disebabkan oleh asupan gizi yang kurang dalam waktu cukup lama akibat pemberian makanan yang tidak sesuai dengan kebutuhan gizi. Salah satu penyebab stunting pada balita yaitu pemberian ASI eksklusif.Tujuan Penelitian ini adalah mengetahui hubungan pemberian IMD dan pemberian ASI eksklusif dengan kejadian stunting pada Baduta di Kabupaten Bangka tengah. Rancangan penelitian ini menggunakan pendekatan Mix Methods pada 187 responden. responden merupakan orang tua dari baduta. Pengambilan sampel sampel baduta dilakukan dengan menggunakan simple random sampling. Instrumen yang digunakan berupa kuesioner dan alat ukur lengthboard serta dengan wawancara mendalam dengan informan. Hasil uji statistik bivariat diperoleh nilai p value 0,012, nilai POR 4,105; 95% CI (1,440 – 11,707), Hasil uji statistik diperoleh nilai p value 0,040 , nilai POR 6,142;  95% CI  (0,822 – 45,867). ASI eksklusif dapat mengurangi risiko terjadinya stunting. Hasil uji multivariat terdapat hubungan antara IMD dengan kejadian stunting (nilai p = 0,002 < 0,05). Baduta yang tidak dilakukan IMD berisiko memiliki baduta stunting sebesar 4,047 kali (CI 95% : 1,263 – 12,967) lebih besar dibandingkan dengan baduta yang mendapatkan IMD, setelah dikontrol dengan sikap ibu, terdapat hubungan antara ASI dengan kejadian stunting (nilai p = 0,002 < 0,05). Baduta yang tidak  ASI berisiko mengalami stunting sebesar 4,047 kali (CI 1,263 – 12,967) lebih besar dibandingkan dengan baduta yang mendapatkan ASI, setelah dikontrol dengan sikap ibu dan usia ibu. Hasil uji kualitatif didapatkan bahwa pemberian IMD dan ASI Eksklusif cenderung di pengaruhi oleh sikap ibu dalam menerima informasi.


Keywords


Inisiasi Menyusu Dini, Air Susu Ibu, Stunting

Full Text:

PDF

References


Kemenkes 2021a. Buku Saku Hasil Studi Status Gizi Indonesia 2021..

Who 2017. Inisiasi Menyusui Dini.

Litbangkes 2021. Rencana Pembangunan Jangka Menengah Nasional (Rpjmn).

Who 2018. Reducing Stunting In Children.

Perpres 2021. Peraturan Presiden Republik Indonesia Nomor 72 Tahun 2027 Tentang Percepatan Penurunan Stunting. Https://Peraturan.Bpk.Go.Id/Home/Details/174964/Perpres-No-72-Tahun-2021

Rohmatun, N. Y., Rustiningsih, S., Rakhma, L. R., Gz, S. & Gizi, M. 2014. Hubungan Tingkat Pendidikan Ibu Dan Pemberian Asi Eksklusif Dengan Kejadian Stunting Pada Balita Di Desa Sidowarno Kecamatan Wonosari Kabupaten Klaten. Universitas Muhammadiyah Surakarta

Fitri, L. 2018. Hubungan Bblr Dan Asi Ekslusif Dengan Kejadian Stunting Di Puskesmas Lima Puluh Pekanbaru. Jurnal Endurance: Kajian Ilmiah Problema Kesehatan, 3, 131-137..

Maureen I. Punuh1*, R. H. A., 2ardiansa Tucunan3 2021. Hubungan Inisiasi Menyusu Dini, Asi Eksklusif Dengan Stunting Dan Wasting Pada Balita Di Kabupaten Bolaang.

Annisa, N., Sumiaty, S. & Tondong, H. I. 2019. Hubungan Inisiasi Menyusu Dini Dan Asi Eksklusif Dengan Stunting Pada Baduta Usia 7-24 Bulan. Jurnal Bidan Cerdas, 1, 137-143.

Purwandari, E. S., Adnani, Q. E. S. & Astutik, R. Y. 2021. Analysis Of Maternal Age At Married, Number Of Children, History Of Breastfeeding, Mother's Education And High Risk Of Pregnancy With Incidence Of Stunting In Children Under Five-Years. Women, Midwives And Midwifery, 1, 21-30..

Sinambela, D. P., Darsono, P. V. & Hidayah, N. 2019. Pengaruh Riwayat Pemberian Asi Eksklusif Dengan Kejadian Stunting Pada Balita Di Wilayah Kerja Puskesmas Teluk Tiram Banjarmasin. Dinamika Kesehatan: Jurnal Kebidanan Dan Keperawatan, 10, 102-111.

Permadi, M. R., Hanim, D., Kusnandar, K. & Indarto, D. 2017. Risiko Inisiasi Menyusu Dini Dan Praktek Asi Eksklusif Terhadap Kejadian Stunting Pada Anak 6-24 Bulan (Early Breastfeeding Initiation And Exclusive Breastfeeding As Risk Factors Of Stunting Children 6-24 Months-Old). Penelitian Gizi Dan Makanan.

Aridiyah, F. O., Rohmawati, N. & Ririanty, M. 2015. Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Kejadian Stunting Pada Anak Balita Di Wilayah Pedesaan Dan Perkotaan (The Factors Affecting Stunting On Toddlers In Rural And Urban Areas). Pustaka Kesehatan, 3, 163-170.

Nursalam, N., Wijaya, A., Bakar, A. & Efendi, F. 2015. Indonesian Nursing Students In Caring Behavior. Gstf Journal Of Nursing And Health Care (Jnhc), 2.

Indramukti, F. 2013. Faktor Yang Berhubungan Dengan Praktik Inisiasi Menyusu Dini (Imd) Pada Ibu Pasca Bersalin Normal Di Wilayah Kerja Puskesmas Blado I. Unnes Journal Of Public Health, 2.

Yanuarini, T. A., Rahayu, D. E. & Prahitasari, E. 2017. Hubungan Pengetahuan Dengan Sikap Ibu Dalam Pemberian Asi Eksklusif Di Wilayah Kerja Puskesmas Pranggang Kabupaten Kediri. Jurnal Ilmu Kesehatan, 3, 1-9..

Fahriani, R., Rohsiswatmo, R. & Hendarto, A. 2016. Faktor Yang Memengaruhi Pemberian Asi Eksklusif Pada Bayi Cukup Bulan Yang Dilakukan Inisiasi Menyusu Dini (Imd). Sari Pediatri, 15, 394-402

Nopa, I. 2019. Faktor Yang Berhubungan Dengan Motivasi Ibu Hamil Trimester Tiga Dalam Melaksanakan Inisiasi Menyusu Dini (Imd) Di Puskesmas Kecamatan Medan Denai. Saintika Medika, 15, 33-40

Sari, Y. J., Arif, A. & Amalia, R. 2023. Hubungan Pekerjaan Ibu, Dukungan Suami Dan Inisiasi Menyusui Dini (Imd) Dengan Pemberian Asi Ekslusif Di Praktik Mandiri Bidan (Pmb) Nurachmi Palembang Tahun 2021. Imj (Indonesian Midwifery Journal), 6

Ellyna Putri Yulianti, E. 2022. Hubungan Tingkat Kecemasan Ibu Post Partum Selama Pandemi Covid-19 Dengan Keberhasilan Pemberian Asi Eksklusif Pada Bulan Pertama. Universitas Kusuma Husada Surakarta

Listyaningrum, T. U. & Vidayanti, V. 2016. Tingkat Pengetahuan Dan Motivasi Ibu Berhubungan Dengan Pemberian Asi Eksklusif Pada Ibu Bekerja. Jnki (Jurnal Ners Dan Kebidanan Indonesia)(Indonesian Journal Of Nursing And Midwifery), 4, 55-62

Juliani, S. & Arma, N. 2018. Hubungan Pengetahuan, Sikap, Dan Dukungan Tenaga Kesehatan Dengan Keberhasilan Asi Eksklusif Di Wilayah Kerja Puskesmas Darussalam Kecamatan Medan Petisah. Jurnal Bidan Komunitas, 1, 115-124.




DOI: https://doi.org/10.35730/jk.v14i0.968

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial-ShareAlike 4.0 International License.